Mengenal Tipe Data dan Operator di Python
Tipe Data di Python
Tipe Data Python - Di dalam Python, terdapat beberapa tipe data yang cukup unik bila dibandingkan dengan bahasa pemerograman seperti C, Java, dan yang lainnya. Berikut tipe data ada yang ada di Python :- Boolean, contoh "True" dan "False"
- Complex, pasangan angka real dan imajiner, misalnya 1 + 5j
- Date, bilangan yang dapat dikonversi menjadi format tanggal, misalnya 26-09-2013
- Float, bilangan yang mempunyai koma, misalnya 3.14, 6.387
- Hexadecimal, bilangan dalam format heksa, misalnya 7b, 4d2
- Integer, bilangan bulat, misalnya 10, 20, 30, 15, 37
- Long, bilangan bulat yang panjang, misal 123456789123456789L
- None, data yang tidak terdefinisi tipe data apapun
- String, data yang berisi kalimat. Bisa dibentuk dengan diapit tanda ' dan ', atau diapit “ dan “, atau diapit “”” dan “”” untuk membentuk paragraf.
- List, sebuah data berupa untaian yang menyimpan berbagai tipe data dan isinya bisa diubah.
- Tuple, sebuah data berupa untaian yang menyimpan berbagai tipe data tapi isinya tidak bisa diubah.
- Dictionary, sebuah data berupa untaian yang menyimpan berbagai tipe data berupa pasangan penunjuk dan nilai.
- Objek, sebuah data yang berisi atribut dan method.
Operator-Operator di Python
Selain variabel diatas, terdapat juga beberapa operator untuk pemrosesan data di Python. Operator merupakan perintah yang digunakan untuk melakukan manipulasi atau komputasi terhadap objek tertentu. Sedangkan untuk objek yang dimanipulasi akan disebut sebagai operand. Agar lebih mudah memahami seperti apa cara kerja operator di Python, bukalah console Python dan coba contoh disamping penjelasan tiap operator. Berikut operator yang ada di Python :Aritmatika (Arithmetic Operator)
Operator aritmatika digunakan untuk melakukan operasi perhitungan matematis. Berikut operatir aritmatika pada Python:
Operator | Description | Example |
---|---|---|
+ | Penjumlahan, menambahkan dua buah operand | a, b = 10, 5 hasil = a + b # hasil akan 15 print ('hasil :', hasil) |
- | Pengurangan, mengurangkan operand di sebelah kiri operator dengan operand di sebelah kanan operator | a, b = 10, 8 hasil = a - b # hasil akan 2 print ('hasil :', hasil) |
* | Perkalian, mengalikan operand di sebelah kiri dengan operan di sebelah kanan | a, b = 3, 5 hasil = a * b # hasil akan 15 print ('hasil :', hasil) |
/ | Pembagian, membagi operand di sebelah kiri dengan operan di sebelah kanan operator | a, b = 4, 2 hasil = a / b # hasil akan 2 print ('hasil :', hasil) |
% | Modulus, mendapatkan sisa pembagian dari operan di sebelah kiri operator ketika dibagi oleh operan di sebelah kanan | a, b = 11, 2 hasil = a % b # hasil akan 1 print ('hasil :', hasil) |
** | Pemangkatan, memangkatkan operand di sebelah kiri operator dengan operand di sebelah kanan operator | a, b = 11, 2 hasil = a ** b # hasil akan 121 print ('hasil :', hasil) |
// | Pembagian bulat, prosesnya sama seperti pembagian. Hanya saja angka dibelakang koma dihilangkan | a, b = 11, 2 hasil = a // b # hasil akan 5 print ('hasil :', hasil) |
Operator Perbandingan (Comparison Operator)
Operator | Description | Example |
---|---|---|
== | Memeriksa apakah kedua nilai (operand) yang dibandingkan sama atau tidak. Jika sama akan dikembalikan nilai True jika tidak sama akan dikembalikan nilai False. | a, b = 10, 10 # hasil akan True print ('hasil :', a == b) |
!= | Memeriksa apakah kedua nilai yang dibandingkan sama atau tidak. Jika tidak sama akan dikembalikan nilai True jika sama akan dikembalikan nilai False. | a, b = 10, 8 c = 10 # hasil akan True print ('hasil :', a != b) # hasil akan False print ('hasil :', a != c) |
<> | Fungsinya sama dengan operator != | a, b = 10, 8 c = 10 # hasil akan True print ('hasil :', a <> b) # hasil akan False print ('hasil :', a <> c) |
> | Memeriksa apakah nilai di sebelah kiri operator lebih besar dari nilai di sebelah kanan operator | a, b = 4, 2 # hasil akan True print ('hasil :', a > b) |
< | Memeriksa apakah nilai di sebelah kiri operator lebih kecil dari nilai di sebelah kanan operator | a, b = 2, 4 # hasil akan True print ('hasil :', a < b) |
>= | Memeriksa apakah nilai di sebelah kiri operator lebih besar dari nilai di sebelah kanan operator atau memiliki nilai yang sama | a, b = 4, 2 c = 4 # hasil akan True print ('hasil :', a >= b) # hasil akan True print ('hasil :', a >= c) # hasil akan False print ('hasil :', b >= a) |
<= | Memeriksa apakah nilai di sebelah kiri operator lebih kecil dari nilai di sebelah kanan operator atau memiliki nilai yang sama | a, b = 4, 2 c = 4 # hasil akan False print ('hasil :', a <= b) # hasil akan True print ('hasil :', a <= c) # hasil akan False print ('hasil :', b <= a) |
Operator Penugasan (Assigment Operator)
Operator | Description | Example |
---|---|---|
= | Mengisikan nilai di sebelah kanan operator ke nilai di sebelah kiri operator. | a = 10 # hasil akan 10 print (a) |
+= | Menambahkan operand sebelah kiri operator dengan operand sebelah kanan operator kemudian hasilnya diisikan ke operand sebelah kiri. | a, b = 10, 8 # hasil akan 18 sama dengan a = a + b a += b print (‘hasil :’, a) |
-= | Mengurangi operand sebelah kiri operator dengan operand sebelah kanan operator kemudian hasilnya diisikan ke operand sebelah kiri | a, b = 10, 8 # hasil akan 2 sama dengan a = a - b a -= b print (‘hasil :’, a) |
*= | Mengalikan operand sebelah kiri operator dengan operand sebelah kanan operator kemudian hasilnya diisikan ke operand sebelah kiri | a, b = 10, 8 # hasil akan 80 sama dengan a = a * b a *= b print (‘hasil :’, a) |
/= | Membagi operand sebelah kiri operator dengan operand sebelah kanan operator kemudian hasilnya diisikan ke operand sebelah kiri | a, b = 10, 5 # hasil akan 2 sama dengan a = a / b a /= b print (‘hasil :’, a) |
%= | Mengambil sisa bagi dari operand sebelah kiri operator dengan operand sebelah kanan operator kemudian hasilnya diisikan ke operand sebelah kiri | a, b = 10, 4 # hasil akan 2 sama dengan a = a % b a %= b print (‘hasil :’, a) |
**= | Memangkatkan operand sebelah kiri operator dengan operand sebelah kanan operator kemudian hasilnya diisikan ke operand sebelah kiri | a, b = 10, 2 # hasil akan 100 sama dengan a = a ** b a **= b print (‘hasil :’, a) |
//= | Memangkatkan operand sebelah kiri operator dengan operand sebelah kanan operator kemudian hasilnya diisikan ke operand sebelah kiri | a, b = 10,4 # hasil akan 2 sama dengan a = a // b a //= b print (‘hasil :’, a) |
Bitwise Operator
Operator | Description | Example |
---|---|---|
& | Operator biner AND, memeriksa apakah operand di sebelah kiri dan operand sebelah kanan mempunyai angka biner 1 di setiap bit. Jika keduanya bernilai 1 maka bit hasil operasi akan bernilai 1 | a, b = 13, 37 # a bernilai '0000 1101' # b bernilai '0010 0101' c = a & b # c akan bernilai 5 = '0000 0101' print (c) |
| | Operator biner OR, memeriksa apakah operan di sebelah kiri dan operan sebelah kanan mempunyai angka biner 1 di setiap bit. Jika salah satunya bernilai 1 maka bit hasil operasi akan bernilai 1 | a, b = 13, 37 # a bernilai '0000 1101' # b bernilai '0010 0101' c = a | b # c akan bernilai 45 = '0010 1101' print (c) |
^ | Operator biner XOR, memeriksa apakah operan di sebelah kiri dan operan sebelah kanan mempunyai angka biner 1 di setiap bit. Jika keduanya bernilai 1 maka bit hasil operasi akan bernilai 0 | a, b = 13, 37 # a bernilai '0000 1101' # b bernilai '0010 0101' c = a ^ b # c akan bernilai 40 = '0010 1000' print (c) |
~ | Operator biner Negative, membalik nilai bit. Misal dari 1 menjadi 0, dari 0 menjadi 1 | a = 13 # a bernilai '0000 1101' b = ~a # hasil bernilai '1000 1101' print (‘hasil :’, b) |
<< | Operator penggeser biner ke kiri, deret bit akan digeser ke kiri sebanyak n kali | a, b = 13, 37 # a bernilai '0000 1101' # b bernilai '0010 0101' # hasil akan bernilai 52 = '0011 0100' print (a << 2) # hasil akan bernilai 148 = '1001 0100' print (b << 2) |
>> | Operator penggeser biner ke kanan, deret bit akan digeser ke kanan sebanyak satu kali | a, b = 13, 37 # a bernilai '0000 1101' # b bernilai '0010 0101' # hasil akan bernilai 3 = '0000 0011' print (a << 2) # hasil akan bernilai 9 = '0000 1001' print (b << 2) |
Logika (Logical Operator)
Operator | Description | Example |
---|---|---|
and | Jika kedua operand bernilai True, maka kondisi akan bernilai True. Selain kondisi tadi maka akan bernilai False. | a, b = True, True # hasil akan True print (a and b) |
or | Jika salah satu atau kedua operand bernilai True, maka kondisi akan bernilai True. Jika keduanya False maka kondisi akan bernilai False. | a, b = True, False # hasil akan True print (a or b) print (b or a) print (a or a) # hasil akan False print (b or b) |
not | Membalikan nilai kebeneran pada operan, misal jika asalnya True akan menjadi False dan begitupun sebaliknya | a, b = True, False # hasil akan True print (not a) print (not b) |
Keanggotaan (Membership Operator)
Operator | Description | Example |
---|---|---|
in | Memeriksa apakah nilai yang dicari berada pada list atau struktur data python lainnya. Jika nilai tersebut ada maka kondisi akan bernilai True | my_list = [1,2,3,4] print (5 in my_list) |
not in | Memeriksa apakah nilai yang dicari tidak ada pada list atau struktur data python lainnya. Jika nilai tersebut tidak ada maka kondisi akan bernilai True | my_list = [1,2,3,4] print (10 not in my_list) |
Identitas (Identity Operator)
Operator | Description | Example |
---|---|---|
is | Memeriksa apakah nilai disebelah kiri operand memiliki identitas memori yang sama dengan nilai disebelah kanan operand. Jika sama maka kondisi bernilai True. | a, b = 10, 10 print (a is b) |
is not | Memeriksa apakah nilai disebelah kiri operand memiliki identitas memori yang berbeda dengan nilai di sebelah kanan operand. Jika berbeda maka kondisi bernilai True | a, b = 10, 10 print (a is not b) |
Prioritas Eksekusi Operator di Python
Dari sekian banyaknya operator yang telah disebutkan, masing – masing mempunyai prioritas pemroresan yang dapat dilihat pada tabel berikut. Prioritas tersebut makin ke bawah makin akhir untuk dieksekusi. Paling atas adalah yang akan didahulukan daripada operator lain, sedangkan paling bawah adalah operator yang paling terakhir dieksekusi :Nah itu dia temen - temen.. Sekilas tentang penjelasan tipe data dan operator di Python. Semoga apa yang sudah saya bahas tadi, dapat dengan mudah Anda pahami dan semoga bermanfaat.. Dan apabila ada yang kurang jelas, atau ada yang ingin kalian tanyakan, Anda bisa menanyakannya di kolom komentar yang ada di bawah postingan. Jika Anda suka dengan artikel ini, silahkan share ke teman" yang lain. Terimakasih sudah berkunjung ke blog saya dan jangan lupa baca postingan saya yang lainnya.
Follow Fanspage kami >> OpenSourceLab
0 Response to "Mengenal Tipe Data dan Operator di Python"
Post a Comment